Apersepsi
Sumber: nasional.tempo.co

Masih ingatkah kamu dengan banjir besar yang terjadi di Kalimantan Selatan awal tahun 2021? Bencana banjir tersebut diklaim merupakan yang terbesar di Kalsel sejak 50 tahun. Hampir seluruh wilayah Kalsel terdampak banjir kala itu.

Menurut Walhi (Wahana Lingkungan Hidup), banjir tersebut disebabkan banyaknya hutan di Kalsel yang mengalami deforestasi atau alih fungsi lahan. Banjir dan deforestasi adalah dua hal yang berkaitan erat dengan pemanasan global. Keduanya merupakan sebab dan akibat yang terjadi ketika bumi telah mengalami pemanasan global.

Apakah kamu tahu apa itu pemanasan global? Bagaimana pemanasan global dapat terjadi? Lalu bagaimana cara kita mencegahnya? Pada materi ini, kita akan mempelajari tentang apa itu pemanasan global, dampak dan penyebab terjadinya pemanasan global serta upaya mencegah pemanasan global tersebut.